5 Pilihan Transportasi untuk Traveling Terbaik

Bingung pilih layanan transportasi untuk traveling yang seperti apa? Simak ulasan selengkapnya berikut ini.

5 Pilihan Transportasi untuk Traveling Terbaik

Pilihan Layanan Transportasi untuk Traveling – Sedang traveling, ada banyak sekali pilihan transportasi  yang bisa kamu jadikan pilihan utama lho. Mulai dari kendaraan pribadi seperti mobil maupun transportasi umum, mulai dari pesawat, kereta api, kapal laut, hingga bus.

Masing-masing jenis kendaraan umum pastinya punya kelebihan dan kekurangannya sendiri. Agar lebih nyaman dan aman, sebaiknya kamu memilih transportasi sesuai dengan wilayah yang akan dilewati, kecepatan sampai, biaya, jumlah orang yang naik, dan sejenisnya ya.

Nah, dalam pembahasan kali ini kita akan memberikan rekomendasi layanan transportasi terbaik untuk travelling. Simak pembahasan lebih lanjutnya dibawah ini!

Rekomendasi Layanan Transportasi untuk Traveling Semakin Mengesankan!

1. Pesawat

Transportasi umum
Image by Freepik

Pilihan transportasi untuk traveling yang pertama adalah pesawat. Pesawat ini jadi pilihan utama bagi kamu yang ingin traveling ke luar negeri atau ke tempat-tempat yang jauh dan tidak mungkin ditempuh menggunakan layanan transportasi lainnya.

Contohnya saja, saat sedang traveling ke Belanda, Turki, atau ke destinasi wisata Indonesia yang letaknya sangat jauh dan terpisah oleh lautan.

Pesawat adalah transportasi umum populer yang banyak dipilih untuk traveling karena bisa menempuh jarak jauh dengan waktu yang relatif singkat.

Sebelum memilih pesawat, yuk ketahui kelebihan dan kekurangan layanan transportasi satu ini.

Kelebihan Traveling dengan Pesawat

  • Waktu tempuh yang relatif singkat, dengan pesawat kamu bisa sampai ke tujuan dengan lebih cepat. Dibandingkan mode transportasi lainnya, waktu tempuh perjalanan dengan pesawat lah yang paling cepat.
  • Transportasi umum satu ini dilengkapi dengan fasilitas yang komplit (tergantung kelas), kursinya juga nyaman dan empuk, serta ada makanan dan minuman.
  • Pesawat memiliki standar keamanan yang sangat tinggi, sehingga risiko kecelakaan atau insiden lainnya relatif lebih rendah dibandingkan dengan kendaraan darat atau laut.
  • Dilansir dari International Air Transport Association, pesawat juga merupakan mode transportasi teraman di dunia. Jika dikalkulasikan, hanya ada 1 kecelakaan parah tiap 4,2 juta penerbangan.

Kekurangan Traveling dengan Pesawat

  • Harga tiket pesawat relatif lebih mahal dibandingkan dengan mode transportasi lainnya. Jadi, kurang cocok untukmu yang memiliki budget traveling yang terbatas.
  • Ada batasan bagasi, jadi pastikan kamu tidak membawa terlalu banyak barang.
  • Tempat duduk sudah ditentukan berdasarkan tiket yang sudah dibeli, jadi kamu tidak bisa pilih-pilih sendiri.
  • Bandaranya biasanya ada di pusat kota atau di tengah-tengah kota dan jumlahnya tak sebanyak stasiun atau terminal.
  • Cuaca buruk membawa dampak yang besar, bisa jadi penerbanganmu akan delay saat ada cuaca buruk (untuk keamanan).
  • Beberapa orang mungkin akan mengalami jet lag setelah penerbangan.

Intinya, transportasi untuk traveling satu ini lebih cocok untuk kamu yang ingin berpergian jarak jauh dengan waktu tempuh yang singkat. Tertarik memilih pesawat sebagai mode kendaraan umum untuk traveling?


2. Kereta Api

Kendaraan umum
Image by Freepik

Pilihan kedua ada kereta api, transportasi ini sangat cocok untuk para solo traveler, backpacker, atau untuk liburan bersama rombongan.

Layanan transportasi ini juga jadi pilihan banyak orang yang ingin traveling antar kota dalam satu wilayah daratan (1 pulau, contoh antar wilayah dalam pulau Jawa).

Nah, berikut kelebihan dan kekurangan traveling menggunakan kereta yang bisa kamu jadikan referensi:

Kelebihan Traveling dengan Kereta Api

  • Harga tiket kereta api relatif lebih terjangkau dibandingkan dengan tiket pesawat.
  • Kereta api memiliki kapasitas penumpang yang besar sehingga bisa menampung banyak orang ketika traveling, cocok untuk kamu yang bepergian bersama rombongan.
  • Transportasi umum satu ini juga lebih cepat dibandingkan bus, serta tidak akan terjebak dalam kemacetan jalanan.
  • Jalur rel kereta api biasanya melewati wilayah-wilayah pinggir yang masih asri jadi viewnya lebih bagus.
  • Kereta api tetap dapat beroperasi tanpa terpengaruh cuaca, tidak seperti pesawat yang akan delay jika cuaca buruk seperti berawan atau hujan badai.
  • Pilihan kelasnya beragam, mulai dari Kelas Ekonomi (106 penumpang), Kelas Bisnis (64 penumpang), Kelas Eksekutif (50 penumpang), Kelas Prioritas (28 penumpang),dan Kelas Sleeper (26 penumpang).

Kekurangan Traveling dengan Kereta Api

  • Dibandingkan pesawat, pilihan transportasi untuk traveling ini punya waktu tempuh yang lebih panjang.
  • Tidak bisa digunakan untuk perjalanan lintas pulau atau lintas negara karena jalurnya terbatas.
  • Peminatnya banyak, jadi kamu bisa saja kehabisan tiket jika tidak cepat-cepat booking.
  • Untuk kereta api umum (bukan jarak jauh), biasanya sangat ramai. Bisa saja kamu tidak akan kebagian tempat duduk sehingga perjalanan jadi kurang menyenangkan.

3. Kapal Laut

Transportasi umum
Image by Bearfotos on Freepik

Kapal laut merupakan salah satu pilihan kendaraan umum terbaik yang bisa kamu gunakan untuk traveling.

Terutama jika kamu tinggal di daerah kepulauan atau sekitar pantai. Kapal laut juga bisa jadi mode transportasi yang paling cocok untuk traveling lintas pulau lho.

Berikut adalah beberapa kelebihan dan kekurangan menggunakan kapal laut sebagai sarana mudik:

Kelebihan Traveling dengan Kapal Laut

  • Kapal laut memiliki kapasitas yang besar dan bisa menampung banyak penumpang serta barang, sehingga cocok untuk keluarga atau rombongan yang mudik bersama-sama.
  • Memberikan pengalaman perjalanan yang unik dan berbeda, terutama jika melewati rute laut yang eksotis seperti perjalanan ke Bali atau Lombok melalui laut.
  • Cocok untuk kamu yang ingin mendapatkan pengalaman traveling yang baru dan menyenangkan.

Kekurangan Traveling dengan Kapal Laut

  • Waktu tempuh dengan kapal laut cenderung lebih lama dibandingkan dengan pesawat atau kereta api. Terutama jika harus melewati rute yang jauh dan melintasi banyak perairan.
  • Kapal laut memiliki rute-rute yang terbatas sehingga tidak semua daerah bisa dijangkau menggunakan kapal laut. Utamanya daerah tengah, hanya bisa menjangkau daerah yang ada di pinggir wilayah lautan saja dan memiliki pelabuhan.
  • Kalau kamu belum terbiasa, kamu mungkin akan mengalami mabuk laut, terutama jika cuaca buruk.
  • Sangat terpengaruh dengan cuaca buruk, apalagi jika ada badai di tengah laut perjalanan mungkin akan jadi cukup menegangkan.

Intinya, kendaraan umum satu ini lebih cocok untuk masyarakat yang tinggal di daerah kepulauan atau pantai dan ingin mencari alternatif transportasi selain pesawat atau mobil untuk mudik.

Kapal laut juga cocok untuk keluarga atau rombongan yang ingin merasakan pengalaman perjalanan yang berbeda dan menikmati pemandangan laut yang indah.


4. Bus

Kendaraan umum
Image by Kedar Have on Pexels

Pilihan transportasi untuk traveling keempat adalah bus. Bus merupakan pilihan transportasi populer traveling dengan biaya yang terbatas.

Dibandingkan dengan pilihan transportasi lainnya bus ini paling banyak dijumpai, jadi kamu tak akan kesusahan mencarinya.

Kelebihan Traveling dengan Bus

  • Biaya transportasi menggunakan bus relatif lebih murah dibandingkan dengan transportasi lain seperti pesawat atau kereta api, sehingga cocok untukmu yang ingin menghemat biaya transportasi saat liburan.
  • Lebih mudah diakses, beli tiketnya juga mudah karena ada banyak agen bus wisata.
  • Bus memiliki jadwal yang lebih fleksibel dan seringkali bisa berhenti di beberapa titik tertentu sehingga memungkinkan kamu untuk beristirahat.
  • Pilihan jenis busnya juga beragam, mulai dari yang standar hingga eksekutif.

Kekurangan Traveling dengan Bus

  • Waktu tempuh dengan bus cenderung lebih lama dibandingkan dengan pesawat atau kereta api, terutama jika harus melewati rute yang jauh dan padat.
  • Rentan terjebak macet sehingga bus datang terlambat dan waktu tempuh perjalanan jauh lebih lambat.
  • Resiko keamanan saat menggunakan bus masih cukup tinggi, seperti kecelakaan atau tindakan kriminal.
  • Kondisi jalan yang buruk, jarak tempuh yang jauh, serta kemungkinan banyaknya penumpang pada saat musim tertentu bisa membuat perjalanan liburanmu dengan bus jadi kurang menyenangkan.

Bus lebih cocok untukmu yang ingin traveling santai dan tidak terburu-buru, atau untukmu yang ingin lebih hemat biaya transportasi, dan liburan ke tempat-tempat yang mudah dijangkau.


5. Kendaraan Pribadi

Transportasi untuk traveling
Image by Freepik

Rekomendasi transportasi untuk traveling terakhir adalah kendaraan pribadi. Jika kebetulan kamu punya kendaraan pribadi sendiri, kamu bisa lho memanfaatkan kendaraanmu sebagai kendaraan untuk traveling.

Untuk jarak dekat, misal dalam 1 kota saja kamu bisa menggunakan motor, siapa tahu kamu bisa sekalian touring dengan teman-temanmu. Untuk yang jaraknya agak jauh dan pergi bersama rombongan, mobil nampaknya jadi pilihan yang lebih baik.

Kelebihan Traveling dengan Kendaraan Pribadi

  • Rute dan jarak tempuh lebih fleksibel, kamu bisa mengunjungi tempat wisatamu secara langsung tanpa perlu cari kendaraan publik lainnya.
  • Lebih santai dan nyaman, bebas bawa peliharaan, banyak barang, dan sejenisnya selama tidak mengurangi kenyamanan dan keamanan berkendara.
  • Lebih privat dibandingkan transportasi umum.

Kekurangan Traveling dengan Kendaraan Pribadi

  • Risiko kecelakaan saat menggunakan kendaraan pribadi lebih tinggi daripada saat menggunakan transportasi umum.
  • Perjalanan yang panjang dengan kendaraan pribadi bisa membuat penumpang menjadi bosan dan merasa terisolasi. Hal ini dapat mengakibatkan kelelahan dan bahkan membahayakan keselamatan dalam berkendara.
  • Persiapannya lebih banyak, karena kamu nantinya harus menyetir sendiri. Selain itu, perjalanan wisata mungkin akan jadi lebih melelahkan dibandingkan menggunakan kendaraan umum.
  • Pilihan transportasi untuk traveling satu ini juga bisa memakan lebih banyak biaya lho, terutama untuk mobil karena ada biaya bensin dan parkir.
  • Rentan terjebak macet jadi perjalanan semakin lama.

Intinya, kendaraan  pribadi jadi opsi terbaik untukmu yang ingin traveling jarak dekat, lebih privat, dan fleksibel.


Itulah rekomendasi transportasi untuk traveling terbaik yang bisa kamu jadikan referensi. Kira-kira pilihanmu jatuh ke kendaraan mana saja nih? Pastikan sesuaikan dengan destinasi wisata yang akan dipilih, ya!